Headlines News :
Home » , , » LAGI..!!! AKTIVIS DI KRIMINALISASI

LAGI..!!! AKTIVIS DI KRIMINALISASI

Written By Adamy Zulham on Wednesday 6 February 2013 | 15:27


M Ridwan (Ketua STR)
Penangkapan terhadap aktivis pejuang rakyat kembali terjadi. Muhamad Ridwan, Ketua Umum Serikat Tani Riau (STR), ditangkap aparat Satuan Reskrim di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, Minggu (3/2) malam.
Seperti yang di rilis BerdikariOnline, Surat perintah penangkapan dikeluarkan oleh Polres Bengkalis. Dalam surat itu disebutkan, Ridwan dianggap telah melakukan penghasutan dan perbuatan tidak menyenangkan.
Penangkapan Ridwan tersebut menuai protes. Ketua Partai Rakyat Demokratik (PRD) Riau Bambang Aswandi menganggap penangkapan tersebut sebagai bentuk kriminalisasi aktivis pejuang rakyat.
Menurutnya, selama ini Ridwan aktif membela dan memperjuangkan hak-hak rakyat. “Dia aktif membela petani Pulau Padang, Kepulauan Meranti, yang ditindas PT. RAPP. Selain itu, ia juga mengadvokasi kaum buruh di PT. EMP Malacca Strait, SA,” kata Bambang.
Bambang beranggapan,
tindakan kepolisian yang mengkriminalkan perjuangan aktivis, termasuk Ridwan, adalah semata-mata untuk meredam perjuangan rakyat.
Penangkapan Ridwan di Merak
Selain itu, kata Bambang, alasan polisi menangkap Ridwan, yakni penghasutan dan perbuatan tidak menyenangkan, adalah pasal karet peninggalan kolonialisme.
“Ini kan sangat aneh kelihatannya. Bayangkan, orang memperjuangkan hak-haknya dianggap menghasut. Lalu, memprotes pengusaha yang menindas rakyat dianggap perbuatan tidak menyenangkan. Ini pasal karet yang harus segera dihapus,” ujar Bambang

Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Adamy's Blog - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger